Selasa, 01 Desember 2009

Masa-Masa tenar PS 2 mulai terkikis!





Apakah Sony Playstation 2 sudah menemui "ajalnya"? Pertanyaan ini pasti banyak sekali keluar dari para gamer di seluruh penjuru dunia dan sampai detik ini pertanyaan ini belum memiliki jawaban yang pasti. Mengapa? Seperti yang dapat kita lihat secara seksama, bahwa meskipun Sony telah mengeluarkan Playstation 3 dan telah memberikan beberapa perubahan terhadap PS3, Sony tidak begitu saja meninggalkan PS2.

Jika kalian, para gamer khususnya, melihat berbagai situs game, seperti IGN.com, gamespot.com, gamepro.com, dan masih banyak lagi, mereka semua selalu memberikan update-update terbaru seputar industri gaming. Meski saat ini sudah memasuki era "the Next-Gen Console" tapi setiap
developer console, Sony, Microsoft, dan Nintendo, tidak begitu saja melupakan console lama yang telah dimilikinya.


Sony, meski Sony telah mengeluarkan PS3, tapi Sony tetap berusaha mengeluarkan game-game bagi PS2 meski game-game tersebut hanyalah penurunan dari game-game yang ada pada PS3. Contoh nyatanya adalah game Dynasty Warriors. Franchise game ini telah berkembang pesat sejak pertama kali dirilis untuk PS2. Dimulai dari Dynasty Warriors 2 versi Amerikanya, KOEI sebagai pihak developer, sudah mengeluarkan beberapa judul game atas franchise ini. Sampai pada akhirnya KOEI memutuskan bahwa judul terakhir bagi PS2 adalah Dynasty Warriors 5: Empire dan Samurai Warriors 2: Empire. Tapi KOEI tidak begitu saja memberhentikan proses produksi game untuk PS2. Nyatanya KOEI tetap mengeluarkan game bagi PS2 meski hanya merupakan pengurangan dari PS3. Dynasty Warriors: Gundam, game ini pertama kali keluar untuk PS3 tapi sekarang kita sudah dapat memainkannya di PS2 meskipun dalam bahasa Jepang. Dan menurut kabar terbaru, KOEI juga berencana untuk mengeluarkan Dynasty Warriors 6 untuk PS2.

Selain game-game yang telah disinggung, banyak developer lain yang masih berminat mengeluarkan game-gamenya pada console PS2 ini. Tapi, tidak dapat dipungkiri bahwa ada beberapa judul game yang dahulunya merupakan game unggulan pada PS2 sudah tidak akan dibuat lagi untuk PS2. Metal Gear Solid, Final Fantasy, kedua game ini sudah menemui akhir dari serinya di PS2. Franchise game Metal Gear diakhiri dengan game Metal Gear Solid 3: Subsistence dan Final Fantasy diakhiri dengan Final Fantasy XII. Kedua judul game ini kemungkinan besar sudah tidak akan diproduksi untuk PS2 karena yang seperti kita ketahui franchise Metal Gear sudah memulai langkahnya di PS3 dengan Metal Gear Solid 4: Guns of the Patriot dan Final Fantasy akan memulai langkahnya dengan 6 judul Final Fantasy XIII.

Kesimpulannya, PS2 sampai detik ini belum "mati" ataupun akan "dimatikan" oleh Sony, karena menurut mereka Sony Playstation 2 tetap memberikan prospek dan keuntungan yang cerah bagi Sony sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar